Kontroversi pengakuan Dave Bautista mengenai ketidak inginannya untuk bermain di Guardian of Galaxy ( GOTG ) volume 3 memang belum mereda. Dave bahkan mengancam tidak ingin bermain di film tersebut jika tidak menggunakan naskah yang dibuat oleh James Gunn, yakni mantan sutradara GOTG yang dipecat oleh Disney karena cuitan kontroversionalnya di Twitter dahulu..
Artis yang memerankan sosok Drax the Destroyer tersebut mengaku tidak memberikan pembelaan terkait tweet yang dibuat oleh James, namun dukungannya tertuju kepada sosok James sendiri. Pasalnya ia menganggap James adalah orang yang baik dan religius. Dave juga mengatakan bahwa pada hari pemecatan James, ia sudah bertemu dengan Chris Pratt ( pemeran Star-Lord ) untuk membahas terkait masalah pemecatan James.
“Kami tidak membela tweet yang ia buat, tapi menurut kami ini adalah kampanye yang kotor !”
Dalam wawancara yang dilakukan dengan pihak Shortlist, Dave menjelaskan bahwa James sudah menyelesaikan naskah untuk GOTG 3. Ia meminta pihak studio untuk tetap menggunakan naskah yang dibuat oleh James. Jika hal ini tidak dilakukan, maka ia akan melakukan hal yang sama dengan James.
“Jika saya tidak melakukan ini, maka James akan kecewa.”
“Saya ada didalam kontrak, tapi jika mereka tidak menggunakan naskah yang dibuat oleh James, maka mereka harus memberhentikan saya atau menggantikan saya dengan yang lain.”
“Saya tahu tidak bisa mengembalikan James untuk bekerja disini. Tetapi saya ingin membuat orang lain tahu bahwa James adalah orang yang baik.”
Bagaimana kelanjutan perkara ini ? Kita tunggu saja kabar terbarunya nanti. Kita doakan saja GOTG 3 tetap dapat tayang dengan cerita yang keren dan menarik.