Manfaat Mengagumkan dari Buah Durian untuk Kesehatan

Buah Durian – dikenal juga dengan sebutan “The King of Fruits” alias Raja Buah dalam bahasa Indonesia, merupakan tumbuhan tropis yang asli berasal dari kawasan Asia Tenggara.

Sebutan “Raja Buah” ditujukan pada durian karena buah ini memiliki duri tajam di sekujur permukaan kulitnya dan memiliki aroma yang tajam bahkan bisa tercium dari kejauhan.

Di Indonesia, buah durian termasuk buah yang populer dan terkenal namun tetap saja buah ini memiliki fans dan haters-nya tersendiri gengs.

Tidak berbeda dengan buah lain, buah durian juga kaya akan nilai gizi dan nutrisi yang terkandung, seperti: vitamin B, vitamin C, vitamin E, natrium, besi, mangan, cuprum, zinc, fosfat, kalium, magnesium, kalsium, protein, serat dan karbohidrat. Dengan gizi dan nutrisi tersebut tentu dapat memberikan beberapa manfaat kesehatan.

Berikut di bawah ini manfaat kesehatan dari mengonsumsi buah durian:

1. Mencegah penuaan dini
Kandungan antioksidan dan vitamin C yang melimpah pada durian ternyata dapat mencegah risiko penuaan dini seperti keriput atau kerutan, kulit dan pipi yang mengendur.

2. Menurunkan kadar gula darah
Buah durian dipercaya dapat menurunkan kadar gula darah meskipun buah ini memiliki rasa yang manis. Durian termasuk buah dengan indeks glikemik yang rendah sehingga dapat mencegah diabetes.

3. Menjaga kesehatan jantung
Salah satu penyebab penyakit jantung adalah meningkatnya kadar kolesterol jahat di dalam darah. Buah durian memiliki kandungan serat yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat ini. Kadar kolesterol jahat yang berkurang dapat membuat jantung lebih sehat dan terhindar dari berbagai masalah jantung.

4. Meningkatkan kualitas sperma
Menurut pada peneliti, kandungan pada buah durian dapat meningkatkan kualitas sperma sehingga sperma menjadi lebih subur.

5. Memperbaiki kualitas tidur
Durian mengandung zat melatonin yang dikenal juga dengan hormon tidur. Jadi, bagi anda yang mengalami kesulitan tidur cobalah untuk rutin mengonsumsi durian sebelum tidur.

6. Menyehatkan tulang
Buah durian kaya akan kandungan kalium, kalsium dan magnesium yang dimana kandungan ini memiliki peran penting dalam memperkuat dan menyehatkan tulang.

Itulah beberapa manfaat dari buah durian, banyak orang yang belum mengetahui manfaat dari Raja buah ini. Dengan artikel ini maka diharapkan bisa menambah wawasan Anda tentang buah durian.